Simple

Rehat sejenak yuuuuuk, kocak nih. Lumayan kan penghibur hati susah penyokong nusa dan bangsa~ #loh? Hehe. 

Mari menyederhanakan hari, menghentikan segala yang menahan hati. Mari batasi diri, tapi tanpa perlu dibatasi. Bebaskan segala, tapi jangan kelewat bebas. Langit itu masih di atas dan tanah itu masih di bawah. Musnahkan segala pengharapan dengan penuh harap. Lanjutkan atau berhenti, kita hentikan saja pemikiran pelik. Bagi langit hujan itu perlu karena ia penyambung bumi. Tapi tak perlu berbanyak hujan datang, karena tanah akan jengah. Biar kita menarik jarak, membuat spasi. Agar hujan tahu ia tak pernah dilupakan. Sehening apapun pada musim kering atau sesering apapun pada musim hujan. Mari kita tertawa sejenak. Tak perlu risau, karena hujan masih berteduh. Mari tunggu saja dalam hening dalam getir akan kepahaman. Dan ini sederhana saja, mari kita sederhanakan. Putar prespektif karena langit tak satu warna.

Berhubung bicara soal santai dan sederhana dengerin lagu ini ya. Lagunya project pop. Kenapa harus project pop? Yah entahlah gw suka aja karena berasa santai lagunya, tapi tetep berkarakter. Emosi jiwa lagi melanda, harus buat pagar betis dulu hhe. Nanti main lagi, dahhh



0 talks: