Must Watch This Month: Sokola Rimba

Soreeee semuaaa~ Sebenernya ke sini cuma numpang lewat aja, maklum lagi UTS dan ada akun lain yang harus dikerjain hehe. Aniwei, ada rekomendasi film bagus nih di bulan November ini, bahkan kalo gw kategoriin ini film masuk ke 'must watch movie' yang harus ditonton di bioskop. Sayang broh, nonton pake donload mah. Ini asli film unik, dan padahal cuma liat trailernya dan terenyuh. Haha. Di negara kita masih banyak yang kaya gini. Katanya ilmu pengetahuan adalah hasil dari budaya. Ketika budaya asing kita serap mentah - mentah tanpa mendengarkan suara dari diri bangsa kita sendiri apa jadinya? Bukankah kita hanya akan jadi konsumen sains saja pada akhirnya. Sedih sih jadinya. 

Film ini judulnya Sokola Rimba diangkat dari buku Sokola Rimba dan merupakan kisah nyata dari Butet Manurung. Mengambil tempat di sebuah taman nasional di Jambi dan menceritakan kisah anak suku dalam yang ternyata punya rasa ingin belajar yang tinggi. Belum tau cerita fullnya karena belum pernah baca buku aslinya juga. Well, tapi ini teasernya super seru. Yuk nonton rame - rame di bioskop 21 November 2013 :).

Full credit to: Miles Film




0 talks: